Pernahkah kalian sadari,kita belajar begitu banyak pelajaran mulai dari bangku sekolah hingga dunia perkuliahan.Pernahkah kalian berfikir untuk apa seluruh mata pelajaran itu kita pelajari,apa gunanya ? .
Sejak kita dari Sekolah Dasar kita focus untuk menghafal bukan untuk mencoba paham akan materi yang kita pelajari.Itulah yang bikin kita, meskipun nilainya bagus,tetapi pas begitu lulus kita langsung buyar dengan materi yang semua udah pernah dipelajarin.Ditambah lagi bingung tamat sekolah semua ilmunya harus diapain.Makanya salah satu kesalahan terbesar dari cara belajar kita yaitu kita terlalu focus untuk menghafal .Tapi jangan salah mengartikan hafalan sama sekali bukanlah hal yang tidak penting.Tapi hafalan saja tidaklah cukup untuk memahami seluruh materinya.
Jika kita melihat ke dunia luar,perubahan terjadi sangat begitu cepat,benar benar cepat terjadi sehingga tanpa kita sadari banyak hal yang sudah berubah.Kita harus bisa juga jadi orang yang bisa ngikutin perkembangan zaman.Dengan cara melihat kembali semua bidang pelajaran ini dengan perspektif yang berbeda.Mulainya dari gunanya di kehidupan nyata,tokoh dibaliknya.Dan hingga akhirnya kalian bisa menjadi melanjutkan jejak mereka.
Nah kalian perlu tahu langkah pertama untuk belajar.Mungkin di bangku sekolah atau bangku perkuliahan mungkin kita sering banget ketemu rumus dan istilah istilah yang tidak familiar ditelinga kita ataupun yang susah.Tapi kamu harus ingat,jangan cuman menghafal dan menebak jawaban-jawaban aja. Tapi justru lakukanlah ini.Jika kamu menemukan kendala dalam memahami materi kamu.Kamu harus bisa mengakuin kalau misalnya emang belum mengerti sesuatu dalam mengerti kepada dosen/guru kamu sehingga dia bisa menjelaskan secara detail.Karena jika kita merasa diri kita sudah mengetahui segalanya,maka kita tak akan pernah benar-benar belajar lagi.Jadi kalau misalnya kamu tidak mengerti sebuah istilah,jangan berani berani menebak jawabannya,tapi cari tahu artinya,bisa kamu cari dibuku maupun digoogle,yang penting referensi harus jelas.
Kalau kita sedang belajar materi perhitungan,Fisika,Kimia,Matematika,kita bingung kenapa hasil jawabannya bisa dapat seperti itu,maka cari tahu kenapa jawabannya bisa begitu.Terus latihan dengan soal dan pahami konsepnya.Kalau kamu tidak mengerti pelajaran nanti gunanya buat apa,atau pun kamu tidak paham untuk apa kamu sekolah,Maka dari itu jangan belajar Cuma demi lulus.Cari tahu gunanya kamu mempelajari hal tersebut.Misalnya kegunaan kamu mempelajari Ilmu Kimia.Jadi ingatlah jangan pernah malu,jika kita nggak tahu semua jawaban.Malulah jika kita sudah angkuh merasa diri sudah mengetahui segalanya.
Dunia kita sudah dipenuhi disiplin ilmu-ilmu yang baru.Setiap hari bermunculan terus setiap harinya.Nah dengan begitu banyaknya ilmu di dunia ini,untuk kita bisa mempelajari sesuatu dengan cepat.Pastikan kita sudah memahami prinsip-prinsip dasarnya dulu.Misalnya kita mempelajari matematika kita harus mengetahui matematika secara dasarnya dulu,baru bisa masuk ke dalam cabang-cabangnya.Sangat susah untuk kita belajar sesuatu jika kita tidak mengerti dasar-dasarnya dulu.Bahka ketika kamu ingin belajar bahasa asing,kita hrus memulai dari level 1 atau basic.Jika belum benar-benar paham ulang terus level sebelumnya kalau kalian belum benar-benar paham.Gapapa mundur beberapa langkah demi kalian benar-benar bisa ngerti.
Nah dalam belajar,kita juga jangan pernah berhenti mencari sesuatu yang kita suka.Nah jadi apakah penting belajar ini semua ilmu ?. Jawabannya sangat penting.Karena kalian perlu dasar-dasar ilmu ni semua untuk bisa bertahan hidup di zaman yang berkembang begitu pesat seperti sekarang.Sekaligus kalian juga perlu mencari tahu mana yang kalian suka.